Anjuran Makanan Untuk Penderita Kolesterol Dan Asam Urat, Makanan Yang Perlu Dihindari Serta Tips Untuk enguranginya

2 min read

Anjuran Makanan Untuk Penderita Kolesterol Dan Asam Urat
Pedialoka – Bagi mereka yang menderita kolesterol dan darah tinggi akan memiliki kecenderungan menderita penyakit asam urat. Penyakit asam urat merupakan radang sendi yang menyebabkan sendi terasa sakit, perih, kaku, dan bengkak. Hal ini berhubungan dengan masalah metabolisme didalam tubuh sepert metabolisme kolesterol. Kolesterol yang berlebihan menjadi faktor utama dalam berkembanganya penyakit asam urat.

Nah, kolesterol yang berlebihan biasanya berasal dari sumber makanan dan minuman kita sehari-hari. Karena hal tersebut, penderita asam urat perlu memperhatikan apa yang mereka konsumsi. Dilansir dari beberapa sumber, berikut anjuran makanan untuk penderita kolesterol dan asam urat
1. Kentang
Kentang merupakan salah satu makanan yang memiliki banyak manfaat serta bebas kolesterol. Kentang bisa menjadi salah satu pilihan makanan bagi mereka yang memiliki kadar kolesterol yang tinggi. Disarankan untuk menyajikan kentang untuk penderita kolesterol dengan mengoreng kentang tersebut, atau memanggangnya. Namun perlu diperhatikan bagaimana kentang itu disiapkan, karena walaupun memiliki kandungan kolesterol yang rendah, tetapi kentang memiliki lemak yang cukup tinggi.
2. Biji-bijian atau beras
Beras atau biji-bijian sudah menjadi makanan pokok di Indonesia dan kabar baiknya beras dan biji-bijian merupakan jenis makanan yang bebas dari kolesterol. Beras, atau kacang banyak mengandung pati dan memiliki sedikit atau sama sekali tidak memiliki kandungan kolesterol. Ini menjadi salah satu makanan yang cocok untuk dikonsumsi oleh penderita kolesterol dan asam urat.
3. Ikan
Jika ada beras, maka akan terasa kurang ketika makan tanpa lauk yang satu ini. Ikan merupakan salah satu jenis makanan yang rendah lemak, khususnya ikan air tawar. Ikan air tawar memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang dapat membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh. Namun jangan khawatir, bukan hanya ikan tawar, tapi ada banyak jenis ikan yang memiliki manfaat yang sama.
Sebagai catatan, hindari mengolah ikan dengan cara digoreng.
4. Jamur
Salah satu makanan yang bebas dari kolesterol adalah jamur. Dengan pengolahan yang baik, jamur dapat menjadi makanan bagi penderia kolesterol. Selain itu, jamur dapat dicampurkan kedalam sayur, atau pengolahan lainnya. Tapi, hindari pengolahan jamur dengan bahan yang mengandung lemak. 
5. Tahu
Hingga saat ini tahu masih menajdi salah satu makan terfavorit bagi kebanyakan orang, khususnya di Indonesia. Tahu dapat dengan mudah menyerap bumbu serta rempah-rempah yang membuatnya menjadi makanan yang sangat enak. Tahu dapat menjadi salah satu pilihan sebagai makanan bagi penderita kolesterol jika dimasak dengan benar.
6. Kacang
Kacang memiliki begitu banyak kandungan seperti Vitamin E, magnesium, dan kandungan lainnya yang sangat baik untuk jantung. Mengkonsumsi kacang-kacangan dapat membuat resiko terkena penyakit jantung lebih kecil dibandingkan mereka yang tidak msering mengkonsumsinya. Selain itu kacang juga mengandung lemak tak jenuh, dan dapat dikonsumsi untuk penderita kolesterol.
7. Bayam
Bayam memiliki kandungan purin yang bertentangan dengan orang yang mengalami asam urat. Namun, beberapa penelitian berpendapat bahwa purin yang terkandung didalam bayam aman untuk dikonsumsi. Selain itu bayam juga mengandung lutein. Lutein memiliki manfaat yang dapat melepaskan penyumbatan kolesterol pada dinding arteri yang menjadi penyebab utama dari kolesterol itu sendiri. Lutein dapat diteumkan dalam sayutan berdaun hijau gelap, atau pada kuning telur. Selain itu, ini juga baik untuk menjaga mata terhindar dari kebutaan. 
8. Terong dan tomat
Terong dan tomat memiliki kandungan purin yang rendah yang aman untuk dikonsumsi bagi mereka yang menderita kolesterol dan asam urat. Purin adalah zat yang akan dicerna dan menjadi asam urat di dalam tubuh, jadi mengkonsumsi makanan yang rendah purin akan membuat kita terjaga dari kollesterol dan asam urat.
9. Wortel
Sealin terong dan tomat, wortel juga bisa menjadi salah satu pilihan makanan untuk penderita kolesterol dan asam urat. Hal tersebut dikarenakan wortel juga memiliki kandungan purin yang rendah.
Makanan yang perlu dihindari bagi penderita kolesterol dan asam urat
  • Daging 
  • Jeroan
  • Minuman yang mengandung alkohol 
  • Makanan laut (seafood) 
  • Oatmeal 
  • Roti 
  • Asparagus 
  • Kembang kol 
  • Kedelai olahan 
  • Gula 
  • Nanas 
  • Nangka 
  • Mangga 
  • Durian 
  • Pisang
Cara mudah mengurangi serangan dari penyakit asam urat dan kolesterol
Selain melakukan pengobatan rutin, diperlukan juga untuk mengkonsumsi makanan yang bergizi, dan juga sayuran yang memiliki kandungan purin yang rendah. Beberapa cara lain yang bisa dilakukan untuk mengurangi serangan dari asam urat dan kolesterol adalah
1. Berolahraga dengan turin
2. Meminum air putih yang cukup tiap hari
3. Jauhi minuman yang manis, serta hindari minuman beralkohol
4. Batasi mengkonsumsi daging dan makanan laut
5. Menjaga berat badan
Itulah artikel mengenai anjuran makanan untuk penderita kolesterol dan asam urat, makanan yang perlu dihindari serta tips untuk menguranginya. Semoga bermanfaat
Baca Juga:  6 Manfaat Temulawak Menurut Dokter Dan Efek Sampingnya

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *