Halo sahabat Pedialoka, setelah kemarin membahas cara menghilangkan rasa ngantuk berlebihan, kali ini kami akan kembali membahas mengenai salah satu penyebab rasa ngantuk, yaitu makanan yang bikin ngantuk berat. Nah apa saja makanan yang dapat membuat kita ngantuk berat, berikut sejumlah makanan yang bisa membuat anda ngantuk.
Nasi putih
Sudah menjadi rahasia umum bahwa nasi putih memberikan efek rasa ngantuk dan malas ketika mengonsumsinya secara berlebihan. Hal tersebut dikarenakan bahwa nasi mengandung karbohidrat dan sedikit serat dan digolongkan sebagai makanan dengan indeks glikemik yang tinggi.
Beberapa penelitian mengatakan bahwa mengonsumsi makanan berglikemik tinggi satu jam sebelum tidur, akan meningkatkan kualitas tidur. Konsumsi nasi putih sewajarnya ketika anda sedang berada di jam kerja, atau sedang melakukan sesuatu sangat disarankan karena nasi putih merupakan makanan yang bisa bikin ngantuk berat.
Buah Kiwi
Buah Kiwi merupakan buat yang sangat kaya akan nutrisi seperti vitamin K, vitamin C, kalium, dan folat. Beberapa penelitian mengatakan bahwa buah ini terbukti meningkatkan kualitas tidur seseorang yang mengonsumsinya. Buah yang bikin ngantuk ini mengandung serotonin yang membantu siklus tidur anda.
Kacang Almond
Makanan yang membuat ngantuk berat selanjutnya adalah kacang almond. Kacang ini dikenal dapat meningkatkan kualitas tidur karena memiliki kandungan melatonin didalamnya. Hormon melatonin memiliki fungsi sebagai pengatur jam tidur internal dalam tubuh dan memberikan sinyal pada tubuh untuk segera tidur. Selain mengandung melatonin, kacang almond juga kaya akan magnesium. Hal tersebut juga dapat membuat seseorang ngantuk, dan ini sangat cocok untuk penderita insomnia.
Magnesium juga berperan dalam mengurangi peradangan, dan juga dianggap mampu mengurangi kadar hormon stres yang menjadi penyebab susahnya tidur.
Kacang kenari atau walnut
Walnut merupakan kacang yang kaya akan nutrisi dan ketika anda mengonsumsinya secara rutin, hal ini akan meningkatkan kualitas tidur. Walnut memiliki kandungann melatonin terbaik dari makanan. Selain itu, asam lemak yang terkandung dalam kacang ini juga dapat membantu meningkatkan kualitas tidur seseorang.
Ikan berlemak
Ikan tuna, salmon, kembung, dan trout adalah jenis ikan berlemak yang menyehatkan tubuh. Ikan-ikan tersebut mengandung Omega-3, terutama EPA dan DHA yang membantu mengurangi peradangan. Ikan jenis tersebut juga memiliki kandungan Vitamin D yang dibutuhkan oleh tubuh.
Gabungan antara asam lemak omega-3 dan vitamin D memberikan efek yang membuat ngantuk , dan dapat memberikan efek tidur yang bagus.
Nah itulah beberapa makanan yang bikin ngantuk berat. Semoga artikel ini bermanfaat.